Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

10 Keutamaan Membaca Alquran Setiap Hari, Bisa Selamat Dunia hingga Akhirat

Asthesia Dhea Cantika , Jurnalis-Senin, 06 Maret 2023 |14:06 WIB
10 Keutamaan Membaca Alquran Setiap Hari, Bisa Selamat Dunia hingga Akhirat
Ilustrasi keutamaan membaca Alquran setiap hari. (Foto: Freepik)
A
A
A

KETAHUI 10 keutamaan membaca Alquran setiap hari. Alquran adalah kitab suci penyempurna kitab-kitab terdahulu.

Dalam ajaran agama Islam, iman kepada kitab-kitab Allah menjadi Rukun Iman yang ketiga, termasuk membaca Alquran. Seluruh Muslim pun diajarkan mengamalkan kandungan yang ada di dalam kitab suci terakhir itu.

Ada banyak manfaat serta keutamaan yang dapat diperoleh dari membaca Alquran setiap hari. Dilansir laman Kemenag Jawa Barat, ada 10 keutamaan membaca Alquran setiap hari, yakni:

BACA JUGA:Viral Bocah Dibonceng Motor Sambil Tadarus Alquran, Netizen: Akan Mengantar Orangtuanya ke Surga 

1. Mendapat pahala dan kebaikan dari Allah Ta'ala

Dengan membaca Alquran dapat menjadikan suasana lingkungan sekitar lebih damai, tenang, dan penuh keberkahan. Oleh karena itu, Muslim yang membaca Alquran akan mendapat pahala yang berlipat ganda dan kebaikan dari Allah Subhanahu wa Ta'ala sebagai manusia yang salih.

Ini sesuai hadits riwayat Imam At-Tirmidzi, Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda: "Barang siapa yang membaca satu huruf saja dari Kitabullah, maka seseorang akan mendapatkan kebaikan satu kali. Tetapi setiap kebaikan akan dibalas dengan sepuluh kalinya." 

Info grafis ayat-ayat tentang rezeki manusia di dalam Alquran. (Foto: Okezone)

2. Dinaikkan derajat dan wibawa oleh Allah Ta'ala

Membaca Alquran setiap hari juga dapat membuat seseorang terlihat makin bercahaya dan penuh wibawa. Keutamaan ini membuat seseorang menjadi lebih disayangi, dihormati, serta dihargai oleh banyak orang.

Ini sesuai dalam hadits riwayat Imam Bukhari yang menyatakan: "Orang-orang yang hebat dalam membaca Alquran akan selalu ditemani para malaikat pencatat yang paling dimuliakan dan taat pada Allah Subhanahu wa Ta'ala dan orang-orang yang terbata-bata membaca Alquran lalu bersusah payah mempelajarinya maka dia akan mendapatkan dua kali pahala." (HR Bukhari)

BACA JUGA:Surat Yasin Bacaan Arab Latin hingga Artinya, Lengkap di Alquran Digital Okezone Ayat 1-83 

3. Mendapat rahmat dan lindungan malaikat

Membaca Alquran setiap hari dengan hati yang tenang dan sabar dapat mendatangkan rahmat dari Allah Subhanahu wa Ta'ala. Selain itu, dilindungi oleh para malaikat dari kejahatan yang terlihat maupun tidak terlihat.

Ini sesuai dengan hadits riwayat Imam Muslim: "Tidaklah sekelompok orang berkumpul di suatu masjid untuk membaca Alquran dan mempelajarinya, melainkan mereka akan diliputi ketenangan, rahmat, dan dikelilingi para malaikat, serta Allah Subhanahu wa Ta'ala akan menyebut-nyebut mereka pada malaikat-malaikat yang berada di sisi-Nya." (HR Muslim) 

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement