Tetap Cantik saat di Rumah, Yuk Intip Gaya Hijab Shireen Sungkar

Wilda Fajriah, Jurnalis
Rabu 29 April 2020 11:00 WIB
Gaya hijab Shireen Sungkar (Foto: Instagram/shireensungkar)
Share :

SUDAH sebulan lebih pemerintah menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) guna mengindari penularan virus corona (COVID-19). Akibatnya ruang gerak masyarakat terganggu.

Meski sekarang semua aktivitas lebih banyak dilakukan di rumah, bukan berarti kaum hawa mengabaikan penampilan. Jika Anda seorang istri, sebaiknya tetap tampil cantik agar suami senang melihatnya.

Lalu bagaimana gaya hijab cantik di rumah? Anda bisa menjadikan busana Shireen Sungkar sebagai inspirasi, Dikutip dari akun Instagramnya pada Rabu (29/4/2020), berikut ulasan gaya hijab artis hijrah tersebut.

Tunik Biru dan Rok Putih

Sambil menyuapi si kecil, Shireen Sungkar terlihat mengenakan tunik biru yang dipadukan dengan rok panjang off white. Shiren juga memaduan busananya dengan hijab biru berbahan silk lengkap dengan ciput putih.

Sedangkan sang anak terlihat sedang menggendong ransel sembari mengenakan kaus biru yang dipadukan dengan celana pendek krem.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya