Arsy Addara M Nurhermansyah, putri dari pasangan musisi Indonesia Anang Hermansyah dan Ashanty ini memang memiliki wajah yang menggemaskan.
Bahkan sejak balita pun Arsy selalu menjadi sorotan publik karena cute dan cantik yang bikin gemas. Selain itu, Arsy juga dikenal sangat modis atau fashionable.
Penampilan Arsy selalu menarik perhatian. Salah satunya adalah ketika ia mengenakan hijab, dan menariknya busana muslim yang dikenakannya adalah pilihan sendiri.
"Sekarang udah bisa milih baju sendiri, gaya hijab nya sendiri,anak solehah yaa kaka @queenarsy," tulis Ashanty dalam salah satu unggahan foto Arsy di akun instagramnya @ashanty_ash.
Di dalam foto yang diunggah ibunya ini, Arsy nampak semakin cantik mengenakan setelan hijab bernuansa army. Mulai dari hijab segi empat, kaos tangan panjang, hingga roknya berwana senada.