Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Ingin Mensucikan Hati dan Memperbaiki Akhlak, Silahkan Baca 6 Doa Ini

Vitrianda Hilba Siregar , Jurnalis-Minggu, 29 November 2020 |18:22 WIB
Ingin Mensucikan Hati dan Memperbaiki Akhlak, Silahkan Baca 6 Doa Ini
Berdoaalah dalam keadaan dan situasi apapun juga. (Foto: Shutterstock)
A
A
A

JAKARTA - Doa adalah senjatanya para kaum muslim. Dalam keadaan apapun juga berdoa sangat dianjurkan karena membuat hati menjadi tenang, lapang dan bersabar.

Ustaz Imam Syuhada Al Iskandar Binmadhi dalam sebuah kajian tentang "Mensucikan Jiwa dengan Doa" menjelaskan enam doa untuk mensucikan hati dan memperbaiki ahlak dikutip pada Ahad (29/11/2020). Adapun enam doa itu yakni:

Baca Juga: Kalbu Mengeras karena Jauh dari Allah SWT

Doa ke 1

‘Allohumma inni a’udzu bika minal ‘ajzi wal kasali, wal bukhli wal haromi, wa ‘adzaabil qobri. Allohumma aati nafsii taqwaahaa, wa zakkihaa anta khoiru man zakkahaa, anta waliyyuhaa wa mawlaahaa. Allohumma inni a’udzu bika min ‘ilmin laa yanfa’, wa min qolbin laa yakh-sya’, wa min nafsin laa tasyba’, wa min da’watin laa yustajaabu lahaa’.

Artinya: Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari kelemahan, kemalasan, kekikiran, ketuaan—kepikunan–, dan siksa kubur. Ya Allah, datangkanlah pada jiwaku ini ketakwaannya dan bersihkanlah ia. Engkaulah sebaik-baik yang dapat membersihkannya, Engkaulah Pelindungnya dan Rabbnya. Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari ilmu yang tidak bermanfaat, hati yang tidak khusyuk, nafsu yang tidak pernah puas, dan doa yang tidak dikabulkan.(HR Muslim)

Doa ke 2

Yaa muqollibal quluub tsabbit qolbii ‘ala diinik.

Artinya: Wahai Dzat yang Maha Membolak-balikkan hati, teguhkanlah hatiku di atas agama-Mu. (HR. At Tirmidzi)

Baca Juga: Bagaimana Muslimah Memastikan Selesai Haid untuk Sholat, Simak Penjelasan Ini

Allahumma mushorrifal quluub shorrif quluubanaa ‘ala tho’atik.

Artinya: Ya Allah, Dzat yang memalingkan hati, palingkanlah hati kami kepada ketaatan beribadah kepada-Mu.(HR. Muslim)

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement