Selama tiga hari suci ini, para jamaah haji disarankan melalui waktu dengan beribadah dan berdoa untuk mengingat Allah Subhanahu wa Ta'ala.
Selain itu, seperti dihimpun dariĀ Islamweb, tiga hari Tasyrik adalah hari-hari untuk menunjukkan kebahagiaan, kepuasan, dan syukur atas nikmat besar yang diberikan Allah Subhanahu wa Ta'ala.
Hadits Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam menyebutkan makan dan minum agar seseorang dapat mengingat dan menyebut Allah Azza wa Jalla sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah atas karunia-Nya. Oleh karena itu, tiga hari Tasyrik ini dilarang mengerjakan puasa.