KEMENTERIAN Agama telah merampungkan penyusunan Mushaf Al-Quran Isyarat (MQI) untuk para Penyandang Disabilitas Sensorik Rungu Wicara (PDSRW). Prosesnya selesai pada 2022 dan diterbitkan dalam versi digital. Saat ini dilakukan proses cetak.
Kepala Lajnah Pentashihan Mushaf Al-Qur'an (LPMQ) Balitbang Diklat Kemenag Abdul Aziz Shidqi menjelaskan, MQI adalah Al-Qur'an yang diperuntukkan khusus bagi kalangan PDSRW. Secara teknis, konsep tampilan MQI terdiri dari dua kolom.

Konsep pertama berupa kolom teks ayat Alquran yang terletak di bagian atas. Layout ayat direnggangkan sedemikian rupa (tidak rapat) agar mudah disesuaikan dengan isyarat huruf hijayah di bawahnya.
Kolom kedua berupa isyarat huruf-huruf Hijaiyah diletakkan sejajar tepat di bawah teks ayat, menyesuaikan dengan rangkaian ayat.
"Dalam proses pembelajaran Alquran, para pengajar menggunakan pendekatan yang berbeda-beda; dengan pendekatan isyarat, oral, atau keduanya, agar proses pembelajaran membaca Alquran berjalan efektif sesuai kemampuan dan kondisi PDSRW," terangnya di Jakarta, Kamis (16/11/2023), dikutip dari Kemenag.go.id.