JAKARTA – Kementerian Agama (Kemenag) memberikan perhatian khusus terhadap haji lansia pada musim haji 1445 H/2024 Masehi. Tahun ini jumlah jamaah haji lansia mencapai 45 ribu orang dari total 241 ribu jamaah haji Indonesia.
Wakil Menteri Agama (Wamenag) Saiful Rahmat Dasuki menegaskan, semua petugas penyelenggara haji (PPIH) terus meningkatkan pelayanan haji ramah lansia. "Artinya satu petugas melayani 11 lansia, jumlah petugas tahun ini 4.300 orang. Dibutuhkan kesabaran," ujarnya saat membuka bimbingan teknis (Bimtek) calon PPIH Arab Saudi 2024 di Asrama Haji Pondok Gede, Jakarta Timur, Selasa (19/3/2024) malam.
Karena itu, Wamenang meminta para calon PPIH yang mengikuti Bimtek bisa serius mengikuti pelatihan selama 10 hari mulai 19-28 Maret mendatang. Dia juga meminta para calon petugas haji mengikuti setiap arahan dan materi yang disampaikan selama bimtek berlangsung.
Diketahui, jumlah calon PPIH Arab Saudi yang mengikuti Bimtek pada tahun ini sebanyak 890 orang. "Ini belum final, akan ada penilaian akhir setelah Bimtek selama 10 hari ini. Saya berharap semua peserta lolos," ungkapnya.
Saiful berharap, penyelenggaraan ibadah haji tahun 2024 lebih baik dibandingkan dari tahun sebelumnya. "Ada sejumlah hal yang menjadi catatan tahun lalu, titik krusial tahun lalu. Kita berharap semoga tidak terjadi lagi pada tahun ini," pungkasnya.