MAKKAH –Salah satu rukun dalam ibadah haji adalah tawaf. Ada salah satu hadits yang menyebutkan bahwa Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam pernah melakukan tawaf di atas unta.
Dikutip dari Al-Lu'lu' wal Marjan 2: Hadits-hadits Pilihan yang Disepakati Al-Bukhari-Muslim oleh Muhammad Fuad Abdul Baqi, hadits tersebut bersumber dari Ibnu Abbas RA sebagai berikut.
طَافَ النَّبِيُّ صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ فِي حَجَّةِ الْوَدَاعِ عَلَى بَعِيرٍ يَسْتَلِمُ الرُّكْنَ بِمِحْجَنٍ
Artinya: "Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam tawaf dalam haji Wada' di atas seekor unta. Beliau mengusap batu menggunakan tongkat." (HR Muslim)
Namun kini, jamaah haji khususnya lanjut usia (lansia) bisa memanfaatkan layanan sewa skuter dan kursi roda di Masjidil Haram untuk Tawaf dan Sai. Pengelola Masjidil Haram pun telah menyediakan jalur khusus bagi jamaah yang menggunakan skuter.
“Misalnya menggunakan kursi roda atau skuter,” ujar konsultan ibadah Daker Makkah Al Mukarramah, KH Abdul Moqsith Ghazali, saat kegiatan Visitasi dan Edukasi di Masjid Wanita Hotel Al Kiswah, Makkah, Senin (3/6/2024).
Kenapa bisa menggunakan dua alat itu, lanjut Kiai Moqsith, ini mengambil qiyas dengan apa yang digunakan Nabi, yaitu binatang Unta.
“Jadi ini ada dasarnya yaitu mengikuti salah satu cara Nabi, yakni menggunakan Unta,” ujar Katib Syuriyah PBNU ini.
Namun kemudian kini muncul pertanyaan, bolehkah melaksanakan tawaf dan sai memakai skuter Listrik untuk lansia?
“Nabi dulu kan pernah tawaf dengan menggunakan Unta. Saya kira itu menjadi dasar bagi jamaah lansia untuk tidak memaksakan diri tawaf dengan jalan kaki atau sai dengan jalan kaki,” ujar Kiai Moqsith.
“Karena yang terpenting kan muternya, tawafnya dilaksanakan,” ucap jebolan Ponpes Salafiyah Syafiiyah Sukorejo Situbondo tersebut.
Dia juga kembali menegaskan, bahwa Rasulullah Shallallahu Alaihi Wasallam juga telah mencontohkan tawaf menggunakan kendaraan juga bisa dilakukan.
“Untungnya Nabi pernah menyontohkan menggunakan unta. Unta itu kurang lebih sekarang sama dengan skuter listrik,” ujar Kiai Moqsith.