Maka diutamakan bagaimana hidup di dunia agar tetap mengedepankan adab. Hidup untuk mendekatkan ibadah mahdoh hanya kepada Allah Subhanahu wa Ta'ala juga membutuhkan adab, tidak cukup hanya sah dan tidak sah.
Kiai Marsudi juga mengutip sebuah hadits dari Abu Hurairah radhiyallahu anhu, Rasulullah Shallallahu alaihi wassallam bersabda:
"Shaf yang terbaik bagi laki-laki adalah shaf terdepan, dam shaf terburuk mereka dalah shaf terakhir. Sedangkan shaf terbaik bagi kaum perempuan adalah shaf yang terakhir dan yang paling buruk adalah bagi mereka adalah shaf terdepan."
"Keutamaan sholat perempuan di akhir baris atau shafnya di belakang, Imam An-Nawawi menjelaskan untuk menjauhkan antara penglihatannya laki-laki, geraknya seorang laki-laki, dan pendengaran percakapannya," ungkapnya.
Pelaksanaan ibadah sholat bagi kaum Muslim merupakan hal yang sangat wajib untuk dipelajari secara baik dan benar, serta sesuai aturan-aturan dan hukum-hukum yang sudah ditentukan syariat.