Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Wakil Menteri Haji Arab Saudi Kunjungi Daker Makkah, Puji PPIH yang Bantu Sukseskan Haji 2025

Ramdani Bur , Jurnalis-Sabtu, 28 Juni 2025 |22:52 WIB
Wakil Menteri Haji Arab Saudi Kunjungi Daker Makkah, Puji PPIH yang Bantu Sukseskan Haji 2025
Wakil Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Abdul Fattah Mashat (tengah) mengapresiasi PPIH langsung di Dakker Makkah. (Foto: MCH 2025)
A
A
A

MAKKAH – Wakil Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Abdul Fattah Mashat mengapresiasi Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) yang telah menyukseskan penyelenggaraan haji 2025. Dalam kunjungan yang dilakukan ke kantor PPIH Daerah Kerja (Daker) Makkah pada Sabtu (28/6/2025), Abdul Fattah Mashat menyebut PPIH telah menyelesaikan semua masalah dengan brilian.

Ia juga mengucapkan selamat kepada jamaah haji Indonesia yang telah menyelesaikan seluruh rangkaian ibadah haji tahun ini dalam keadaan aman, nyaman, dan selamat. Abdul Fattah Mashat juga menyampaikan penghargaan kepada Raja Salman bin Abdul Aziz dan Putra Mahkota, Pangeran Muhammad bin Salman, atas kepemimpinan dan arahannya yang berkontribusi besar dalam peningkatan mutu layanan kepada para jamaah haji hingga penyelenggaraan haji 1446 H/2025 M berlangsung sukses.

Abdul Fattah Mashat saat mengunjungi Dakker Makkah. (Foto: MCH 2025)
Abdul Fattah Mashat saat mengunjungi Dakker Makkah. (Foto: MCH 2025)

Abdul Fattah Mashat paham ada evaluasi atau catatan penyelenggaraan haji tahun ini. Namun, ia menilai semuanya tertutupi oleh cara PPIH mengatasi seluruh masalah yang sempat dihadapi.

“Catatan tersebut tidak sampai menodai kesuksesan haji tahun ini dan tidak sampai pada tingkat krisis. Semua berhasil dimitigasi dan diantisipasi, berkat koordinasi yang solid antara seluruh pihak, termasuk PPIH Arab Saudi, Kementerian Haji, dan para syarikah layanan,” kata Fattah Mashat kepada tim Media Center Haji 2025, Sabtu (28/6/2025)

1. Pemulangan Jamaah Berjalan Lancar

Abdul Fattah Mashat juga memberi contoh pemulangan jamaah haji Indonesia yang berjalan lancar. Sejak 11-25 Juni 2025, gelombang I pemulangan jamaah Indonesia melalui Bandara Internasional King Abdulaziz, Jeddah, Arab Saudi.

Kemudian pada 26 Juni 2025 hingga 10 Juli 2025, jamaah haji Indonesia bertolak ke Tanah Air melalui Bandara Madinah. Berdasarkan data Sistem Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat), sebanyak 118.000 jamaah haji Indonesia sudah tiba di Tanah Air.

 

Jumlah itu merupakan 57,71 persen dari seluruh jamaah haji reguler Indonesia. Sisanya, jamaah haji Indonesia masih berada di Makkah dan Madinah.

Abdul Fattah Mashat saat berbincang dengan ketua PPIH Arab Saudi Muchlis Hanafi. (Foto: MCH 2025)
Abdul Fattah Mashat saat berbincang dengan ketua PPIH Arab Saudi Muchlis Hanafi. (Foto: MCH 2025)

“Kita bisa menyaksikan bahwa pemulangan jamaah berjalan lancar, tanpa kekacauan, sebagai hasil dari koordinasi yang terus dijaga,” sambung Abdul Fattah.

2. Tak Sendirian Datang ke Dakker Makkah

Kunjungan ke Dakker Makkah merupakan yang pertama dilakukan Abdul Fattah Mashat. Dalam kunjungan ini, Abdul Fattah Mashat didampingi Asisten Deputi Bidang Operasional Haji, Dr. Eyad Rahbini dan Koordinator dan Supervisor (Musyrif Aam) Kantor Urusan Haji, Dr. Badr al-Sulami.

PPIH pun menyambut hangat kehadiran Abdul Fattah Mashat. Ketua PPIH Arab Saudi Muchlis Hanafi, Konsul Haji pada KJRI Jeddah Nasrullah Jasam, Kepala Daker Makkah Ali Mahzumi, serta para Kepala Bidang dan Kepala Sektor Hotel Jamaah Haji Indonesia sibuk menyambut kehadiran perwakilan Pemerintah Arab Saudi tersebut.

(Ramdani Bur)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita muslim lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement