Asal Usul Bubur Asyura dan Kisah di Baliknya

Dimas Andhika Fikri, Jurnalis
Selasa 10 September 2019 00:53 WIB
Bubur Asyura (Foto: Inews)
Share :

2. Bubur Asyura sudah ada sejak zaman Nabi Nuh

Ada juga kisah yang menyebutkan bahwa Bubur Asyura sudah ada sejak masa Nabi Nuh AS. Pada saat itu, Nabi Nuh turun dari kapalnya setelah diterpa banjir bandang yang hebat dan terombang-ambing di air selama berbulan-bulan. Ketika menyentuh daratan, ia memerintahkan umatnya untuk mengumpulkan bahan makanan yang tersisa dari dalam kapal.

Bahan makanan tersebut kemudian dicampurkan menjadi satu dan diaduk-aduk hingga menyerupai olahan bubur. Alhasil, bubur inilah yang disajikan untuk umat yang selamat dari banjir bandang agar bisa bertahan hidup.

3. Jadi tradisi di Kalimantan Selatan

Jelang perayaan 10 Muharram, masyarakat di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan, turut meramaikan momen spesial ini dengan memasak dan menyantap Bubur Asyura bersama. Mereka kerap menyuguhkan bubur ini untuk para anak yatim piatu dan kaum dhuafa.

Kegiatan tersebut sudah menjadi tradisi dan kegiatan tahunan. Biasanya, ibu-ibu rumah tangga akan bergotong royong membuat Bubur Asyura menggunakan berbagai bahan baku, termasuk beberapa jenis bumbu rempah-rempah. Menariknya, seluruh bahan baku tersebut dibeli dari hasil patungan antar sesama tetangga kompleks.

Setelah masak, mereka akan mengundang bapak-bapak atau kaum pria untuk makan bersama. Namun sebelum sesi makan berlangsung, kaum pria biasanya akan membaca doa terlebih dahulu. Perlu diingat pula bahwa bubur Asyura tidak mudah dijumpai karena hanya disajikan saat perayaan 10 Muharram saja. Tapi Anda bisa mencoba membuatnya sendiri di rumah.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Muslim lainnya