Setelah membaca Surat Yasin, dianjurkan memperbanyak doa dan istighfar kepada Allah SWT dengan tulus dan penuh harap.
Doa Malam Nisfu Syaban
Doa paling utama yang dianjurkan adalah dari Kitab Maslakul Akhyar karya Syekh Sayyid Utsman bin Yahya. Berikut bacaannya:
اللّٰهُمَّ يَا ذَا الْمَنِّ وَلَا يُمَنُّ عَلَيْكَ يَا ذَا الْجَلَالِ وَالإِكْرَامِ يَا ذَا الطَوْلِ وَالإِنْعَامِ لَا إِلٰهَ إِلَّا أَنْتَ ظَهْرَ اللَّاجِيْنَ وَجَارَ المُسْتَجِيْرِيْنَ وَمَأْمَنَ الخَائِفِيْنَ...
Allāhumma yā dzal manni wa lā yumannu 'alaika yā dzal jalāli wal ikrām, yā dzat thauli wal in'ām, lā ilāha illā anta zhahral lājīna wa jāral mustajīrīna, wa ma'manal khā'ifīn...
Artinya: "Wahai Tuhanku yang maha pemberi, Engkau tidak diberi. Wahai Tuhan pemilik kebesaran dan kemuliaan. Wahai Tuhan pemilik kekayaan dan pemberi nikmat. Tiada Tuhan selain Engkau, kekuatan orang-orang yang meminta pertolongan, lindungan orang-orang yang mencari perlindungan, dan tempat aman orang-orang yang takut..."
Malam Nisfu Syaban tahun ini jatuh pada 2 Februari 2026, menawarkan kesempatan emas bagi setiap Muslim untuk memperdalam hubungan spiritual dengan Allah SWT. Dengan mengamalkan puasa, shalat sunnah, membaca Surat Yasin, dan berdoa dengan tulus ikhlas, kita dapat memaksimalkan berkah dan rahmat yang Allah turunkan pada malam yang mulia ini.
(Rahman Asmardika)