Ketiga, puasa yang mengampuni dosa tahunan seperti Puasa Hari Arafah, sepuluh hari pertama bulan Dzulhijjah, Rajab, Sya'ban dan Hari Asyura.
Sementara untuk tahun ini, Hari Asyura jatuh pada Selasa 10 September 2019 mendatang. Umat Muslim pun diharapkan dapat berpuasa pada hari tersebut karena balasannya adalah ampunan dosa satu tahun yang lalu.
Sebagaimana jawaban Nabi Muhammad SAW saat ditanya tentang Hari Asyura.
صِيَامُ يَوْمِ عَاشُورَاءَ أَحْتَسِبُ عَلَى اللَّهِ أَنْ يُكَفِّرَ السَّنَةَ الَّتِي قَبْلَهُ
“Puasa hari ‘Asyura, sungguh aku berharap kepada Allah agar menghapuskan dosa setahun yang telah lalu” (HR. Muslim no. 1975).
Ustadz Abdul Sakur pun menceritakan kisah Nabi Muhammad SAW saat mendatangi Kota Madinah. "Beliau melihat orang-orang Yahudi berpuasa hari Asyura. Beliau bertanya kepada mereka: 'Ada apa ini?' Mereka menjawab, 'Ini adalah hari yang baik. Pada hari ini Allah menyelamatkan Bani Israil dari musuh mereka. Maka Nabi Musa berpuasa pada hari ini'," terangnya.